Lucas awalnya hanya menghadiri berbagai pameran kerajinan Indonesia. Lama-kelamaan ini menumbuhkan minat wirausahanya dengan menghadirkan brand Temurun. Pengagum Steve Jobs ini sangat menyukai desain simpel. Itu juga yang ingin dia angkat lewat brand Temurun. Seperti apa desain baju batik nan simpel? Cek di Temurun.
Berbatik (B): Apa yang membuat memilih batik untuk diangkat?
Temurun (T): Keluarga dari Jawa sehingga pastinya selalu bersinggungan dengan kain batik dan secara tidak sadar mencintai batik. Saya tergerak melihat semangat kebersamaan untuk memajukan batik.
B: Apa arti nama Temurun?
T: Awalnya karena banyak bertemu dengan pengrajin batik ketika menemani istri melihat pameran. Kami banyak berbincang dengan mereka, sehingga terpikir arti nama Temu (pertemuan) dan Urun (sumbang saran/diskusi). Arti lainnya bisa juga batik sebagai suatu warisan bangsa yang turun temurun.
B: Sejak kapan kenal fashion?
T: Minat pada batik membuka minat pada fashion.
B: Apakah memungkinkan mix batik dengan trend terkini?
T: Sangat mungkin, tapi kami cenderung memilih yang sifatnya simple.
B: Konsep batik for the world, apakah memungkinkan?
T: Mungkin sekali. Tanpa disadari batik sebenarnya adalah milik dunia. Kalau melihat dari sejarahnya teknik batik berasal dari daratan hindustan (India-Pakistan). Ragam hiasnya disebarkan melalui ajaran agama Hindu,Budha, Islam juga budaya Eropa. Bangsa Indonesia kemudian melakukan lebih dengan memberikan jiwa dan interpretasi budaya secara turun temurun. Batik merupakan salah satu barang eksport penting dari bangsa ini sejak dulu. Tinggal bagaimana kita sekarang mengemas sesuai minat mereka.
B: Apakah ada partner di brand ini?
T: Istri tercinta
B: Apakah memakai batik/part of kain traditional nusantara dalam busana sehari2?
T: Tentu. Untuk ke kantor, ke tempat ibadah, acara formal dan semi formal
B: Batik is art or batik is fashion?
T: Batik adalah seni. Luar biasanya sangat aplikatif.
B: Harapan ke depan?
T: Batik menjadi abadi bukan sekedar trend masal yang kemudian ditinggalkan. Untuk Temurun harapannya bisa lebih banyak menggunakan bahan yang ecofriendly.
No comments:
Post a Comment